MusliModerat: Peringati Tahun Baru, NU Kota Bekasi Gelar Dzikir dan Maulid Akbar

MusliModerat
Berita Berimbang Untuk Muslim Nusantara 
thumbnail Peringati Tahun Baru, NU Kota Bekasi Gelar Dzikir dan Maulid Akbar
Dec 31st 2017, 07:49, by noreply@blogger.com (Blitarpos Agency)

MusliModerat.net - Untuk memperingati malam pergantian tahun baru, Pimpinan Cabang Nahdlatul Ulama (PC NU) Kota Bekasi bakal menggelar acara Dzikir dan Maulid Akbar di Islamic Center KH. Noer Alie Kota Bekasi pada Minggu (31/12/2017).

"Setiap tahun kegiatan ini menjadi rutinitas pengurus PC NU Kota Bekasi. Secara kebetulan pada tahun ini kegiatan itu diadakan pada malam tahun baru 2018," kata Ketua Tanfidziyah PC NU Kota Bekasi, Zamakhsyari Abdul Majid pada, Kamis (28/12).

Zama memandang kegiatan tahun baru biasanya diwarnai dengan aktivitas hura-hura oleh kebanyakan masyarakat, seperti membakar kembang api, petasan, ataupun bentuk euphoria yang lain dan dinilai kurang baik, maka sengaja pihaknya mengadakan agenda ini.

"Kami peduli pada masyarakat untuk tetap menjaga kondusifitas, keamanan, dan ketertiban umum. Kami pun sangat peduli dalam membangun masyarakat khususnya membentuk ahlaqul karimahnya," kata dia. 

Lantas pada gelaran tersebut, pihaknya mengundang berbagai tokoh agama, baik dari lingkungan NU Kota Bekasi maupun tokoh-tokoh masyarakat kenamaan Kota Bekasi seperti Wali Kota Bekasi Rahmat Effendi yang akan mengisi dalam salah satu sesi acara. 

Sementara acara tersebut akan dilangsungkan mulai pukul 18.30 WIB sampai dengan selesai. 

Zama pun meminta agar masyarakat, khususnya warga NU Kota Bekasi dapat berpartisipasi dalam agenda. Sebab, tambahnya, acara ini jadi salah satu upaya pihaknya membantu mewujudkan visi Kota Bekasi yang Maju, Sejahtera, dan Ihsan. 

"Sehingga apa yang dilakukan dalam acara tahun ini menunjukan NU peduli bukan hanya pada aspek agama tapi pada aspek sosial juga," pungkasnya. [ayobekasi]

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our polices, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

0 Response to "MusliModerat: Peringati Tahun Baru, NU Kota Bekasi Gelar Dzikir dan Maulid Akbar"