[Video] Percikan Nasihat Gus Dur Semasa Hidup Mengubah Jalan Hidup Iffa Suraiya, Ini Kisahnya Oct 14th 2017, 05:16, by noreply@blogger.com (Blitarpos Agency) MusliModerat.net - Adalah peristiwa kematian mantan Presiden RI ke-6 Abdurrahman Wahid (Gus Dur), yang menjadikannya seorang librarian atau pustakawati sampai sekarang ini.Iffa masih ingat betul ketika mendengar kabar Gus Dur meninggal 30 Desember 2009. Ketika itu, ia sedang berbelanja buku di Gramedia Surabaya. Iffa melihat tayangan televisi tentang kabar tersebut. Ia tercengang, seakan tak percaya, bahwa salah satu tokoh yang dikaguminya sudah wafat. "Saya langsung ingat ngendikan (nasihat) Gus Dur ketika pernah lesehan bareng di Jombang sekitar 1999, beliau bilang 'percuma kamu baca buku banyak, kalau tak ada manfaatnya bagi diri dan orang lain. Ngendikan itu seakan menampar saya kembali dari periatiwa meninggalnya beliau," kata Iffa, Jumat (13/10/2017).
Iffa langsung berpikir keras untuk mengikuti wejangan Gus Dur tersebut, hingga akhirnya memilih membuka perpustakaan bernama Bait Kata Library (BKL) pada 28 Desembwr 2011 silam.Enam tahun perjalanan tersebut, kini BKL telah memiliki 1.700-an anggota dan 11.000 lebih koleksi buku. Iffa seakan menemukan jati dirinya sebagai pegiat sosial Kota Delta yang menanamkan semangat literasi bagi anak-anak Sidoarjo hjngga sekarang ini."Walau BKL ini sifatnya kegiatan sosial, tapi kami melakukannya secara profesional, bertanggung jawab, dan terukur. Bahkan gaji karyawan kami ini kami sesuaikan dengan UMK," sambungnya.
[Tribunnews.com] |
0 Response to "MusliModerat: [Video] Percikan Nasihat Gus Dur Semasa Hidup Mengubah Jalan Hidup Iffa Suraiya, Ini Kisahnya"